Ducati dan Suzuki Picu Rossi Jatuh di MotoGP Catalunya
Jakarta,Indonesia --
Valentino Rossi menyebut kekhawatiran akan keberadaan motor-motor Ducati dan Suzuki membuat dia ceroboh dan terjatuh di MotoGP Catalunya 2020.
Rossi gagal finis untuk kali ketiga. Di MotoGP Catalunya, The Doctor
mengalami kecelakaan pada lap ke-16 ketika sedang menempati posisi kedua
di belakang Fabio Quartararo dan unggul jauh atas pembalap-pembalap di
belakangnya, seperti Jack Miller yang mengendarai Ducati serta Joan Mir
dan Alex Rins yang memacu Suzuki.
Keberadaan Miller, Mir, dan Rins ternyata membuat juara dunia sembilan
kali itu tak tenang sehingga membuat kesalahan pada tikungan kedua.
Ya, sungguh sangat disesalkan [gagal finis], padahal saya merasa
baik-baik saja dan saya sedang berusaha maju, saya bisa saja menang,
saya tentu bisa finis di podium," kata Rossi.
"Sayang saya masuk ke tikungan dengan cepat sementara temperatur ban rendah, saya melakukan itu agar bisa mendekati Quartararo. Saya juga takut motor-motor yang kuat di akhir balapan, seperti Suzuki dan Ducati, mendekat," sambungnya dikutip dari Sky Sports.
Rossi menyesal terjatuh di MotoGP Catalunya karena merasa begitu nyaman dalam melalui lap demi lap bersama motor YZR-M1. Terlebih pembalap uzur itu bisa meraih poin yang begitu berharga dalam persaingan di klasemen pembalapTak ingin kecewa berlarut-larut, Rossi pun memilih memandang ke depan dan menargetkan bisa meraih hasil maksimal dalam enam balapan tersisa.